Senin, 04 September 2017

Happy Customer Day



“Pelanggan adalah Raja, Pelanggan tidak bergantung kepada kita tetapi kitalah yang bergantung kepadanya, pelanggan tidak pernah mengganggu pekerjaan kita, karena kita bekerja untuk melayaninya”

Ungkapan diatas tentu sering didengar secara umum. Dan memang menjadi hal yang sangat penting. Pelanggan merupakan factor terpenting bagi perusahaan yang ingin berkembang.

4 september merupakan Hari pelanggan nasional (Harpelnas) dimana perusahaan memeberikan pelayanan lebih kepada para pelanggan dengan tema-tema dan acara yang  menarik, ada yang memberikan suguhan makanan di suatu bank di setiap pelanggan memasuki banking hallnya. ada juga yang memakai pakaian koki, memberikan makanan gratis, memberikan mug/suvenir dengan syarat bisa menjawab quiz, menyuguhi tarian daerah, dll.

Perusahaan dalam mengambil keputusan akan memperhitungkan factor “pelanggan”, apa yang lagi disukai masyarakat atau dengan kata lain perusahaan – perusahaan berlomba-lomba dalam memberikan pelayanan berbasis customer oriented.

Banyak perusahaan yang hanya tinggal kenangan bukan karena tidak menanggapi perubahan perilaku konsumen tetapi terlambat dalam menanggapi perubahan tersebut. Dahulu ada disc tarra, toko yang menjadi rujukan untuk membeli kaset lagu tetapi sekarang mau menikmati music tinggal mendownload melalui browser internet.

Transportasi seperti taksi sudah mulai ditinggalkan oleh masyarakat dengan hadirnya transportasi online seperti GoJek, Grab dan Uber. Hal ini menunjukkan semakin pekanya perusahaan dalam menanggapi permintaan pasar(Customer oriented) dan konsumen semakin cerdas dalam mengambil keputusan berkonsumsi.

Di Harpelnas 2017 ini, semoga menjadikan keberadaan pelanggan itu sangat penting dan memberikan edukasi lebih banyak lagi sehingga pelanggan dan perusahaan menjadi mitra yang saling membutuhkan.

“Senyum Pelanggan, Senyumku Juga”  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar